Bupati Cirebon: TP PKK Berperan Besar Dalam Kehidupan Masyarakat

Cirebon - Bupati Cirebo Imron  membuka acara Pencanangan dan Rapat Koordinasi Kesatuan Gerak (Kesrak) PKK Bangga Kencana Kesehatan tingkat Kabupaten Cirebon secara Virtual di ruangan Nyimas Gandasari Kantor Setda, Rabu (6/10).

Imron mengatakan Tim Pengerak PKK Kabupaten Cirebon mempunyai andil sangat besar dalam kehidupan masyarakat, bahkan pada masa pandemi COVID-19.

"Saya (bupati, Red) sangat senang dan bangga dengan kegiatan Kesrak ini. Dimana TP PKK merupakan pilar yang ada di suatu daerah, sedangkan ibu-ibu TP PKK-nya merupakan para pengeraknya," katanya.

Imron mengapresiasi apa yang selama ini dilakukan oleh TP PKK Kabupaten Cirebon, melalui program program yang menyasar kelapisan masyarakat.

"TP PKK Kabupaten Cirebon mempunyai cita-cita untuk membuat masyarakat khususnya kaum perempuan menjadi mandiri, sehat, sejahtera dan mampu mengangkat ekonomi keluarga," katanya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Cirebon Nunung Roosmini Imron mengatakan, rakor ini mengambil tema "Melalui Kesatuan Gerak PKK Bangga Kencana Kesehatan, Kita Wujudkan Keluarga Sehat Sejahtera Menuju Kabupaten Cirebon Juara".

"Rakor ini untuk menyamakan persepsi untuk lomba Kesrak tingkat Provinsi Jabar, " katanya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini, Kabupaten Cirebon mendapatkan hasil yang terbaik di ajang tersebut.

"Target kita juara pertama pada lomba kesrak tingkat Provinsi Jawa Barat, " tandasnya.