Ngawi - Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bersama istri sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Ngawi Ana Mursyida Ony Anwar bersama Kepala Desa Grudo, Triono hadiri kegiatan mengenal lebih dekat anak berkebutuhan khusus yang diinisiasi oleh Yayasan SLB Beranda Istimewa Grudo, di SLB Beranda Istimewa, Desa Grudo, Kecamatan Ngawi, Kamis (16/9).
Selain bertemu langsung dengan anak - anak berkebutuhan khusus, Bupati Ngawi juga memberikan apresiasinya untuk Yayasan SLB Beranda Grudo atas komitmennya dalam memberikan pelayanan pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus.
"Terima kasih kepada kepala sekolah dan tenaga pengajar disini, dan Pemerintah akan berkomitmen mensupport lembaga ini, terutama sarana dan prasarannya," katanya.
Seperti yang saat ini sedang diproses adalah penyediaan gedung dengan dialihfungsikan salah satu gedung SD Grudo yang terkena re-grouping,
"Dengan adanya tempat yang lebih layak, semoga semakin banyak anak berkebutuhan khusus bisa mendapatkan perhatian dan pendidikan yang baik, sebab sejatinya pendidikan itu inklusif dan berkeadlian," imbuhnya.
Selain itu, Ony Anwar menambahkan bahwa anak - anak dengan berkebutuhan khusus memerlukan penanganan yang tepat terutama dalam masa pertumbuhannya.
"Untuk itu, harus dipastikan anak berkebutuhan khusus mendapatkan penanganan yang baik sehingga akhirnya tumbuh kembang anak akan maksimal," lanjutnya.
Ditambahkan Bupati Ngawi, TP PKK akan melaksanakan sosialisasi untuk orang tua dengan anak berkebutuhan khusus, diharapkan bisa sekolah di SLB.
"Sehingga ada pengawalan terhadap tumbuh kembang anak dan diharapakan saat dewasa bisa beradaptasi dengan baik," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SLB Beranda Istimewa, Rani Purwita Sari menyampaikan harapan kepada Pemerintah Kabupaten Ngawi untuk segera menyediakan sarana prasarana utamanya tempat yang lebih aman, nyaman dan tenang.
"Dan, saat ini sangat dibutuhkan adalah tenaga therapist untuk membantu menangani dengan lebih baik dan tepat," ujarnya.
Dalam kesempatan ini bupati Ngawi berserta rombongan juga berkeliling melihat ruangan, serta memastikan ruangan yang digunakan nyaman.