Muara Enim- Pemerintah Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatam, menggelar rapat untuk membahas ketersediaan bahan-bahan logistik medis guna memastikan penanganan Corona Virus Disease (COVID-19) di wilayah setempat berjalan dengan baik.
Rapat yang diselenggarakan di Ruang Pangripta Sriwijaya Bappeda Muara Enim, Jumat (3/4) dipimpin oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Amrullah Jamaluddin dan dihadiri oleh para kepala perangkat daerah lingkup Pemkab Muara Enim.
Rapat membahas tentang ketersediaan bahan-bahan logistik medis seperti cairan disinfektan, masker, dan Alat Pelindung Diri (APD) yang diharapkan bisa membantu tenaga medis dalam penanggulangan penyebaran COVID-19 di Kabupaten Muara Enim.