Martapura, InfoPublik Antara - Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar yang juga selaku Ketua Dewan Pengawas M. Hilman mengapresiasi kinerja PDAM Intan Banjar.
"Meski demikian, layanan air yang diberikan kepada masyarakat perlu ditingkatkan karena belum maksimal," ujar Hilman saat peringatan ulang tahun ke-33 PDAM Intan Banjar, di kantor setempat, Rabu (23/6).
“Saat ini belum mencapai 100 persen, baru sekitar 67 persen pelayanan yang bisa diberikan PDAM Intan Banjar kepada masyarakat,” sambung Hilman.
Hilman menjelaskan, permasalahan yang dihadapi PDAM Intan Banjar adalah kebocoran air yang masih cukup tinggi sekitar 36%, sehingga ini menjadi tantangan bagi PDAM Intan Banjar ke depan untuk melakukan peningkatan perbaikan layanan.
"PDAM Intan Banjar harus memberikan layanan terbaik karena air kebutuhan mendasar yang harus terpenuhi untuk masyarakat, dan air mengalir sampai ke perbatasan," ujarnya.
Walau masih ada catatan diberikan tapi dimaklumi karena keterbatasn kemampuan. Namun, Hilman tetap memberikan apresiasi kepada kinerja baik PDAM Intan Banjar.
Ia juga berharap PDAM Intan Banjar dapat melayani yang terbaik mengolah dan distribusi air minum atau air bersih kepada pelanggan sesuai standar air bersih yang higienis.
Di sisi lain, Direktur Utama PDAM Intan Banjar Syaiful Anwar mengungkapkan rasa sukur dalam perjalanan waktu hingga mencapai usia 33 tahun, PDAM Intan Banjar tetap bisa berjalan baik di tengah kondisi pandemi COVID-19.
“Alhamdulillah, jumlah pelanggan sudah sekitar 90 ribu lebih. Semoga ke depannya bisa berjalan lebih baik lagi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.