Indramayu - Bupati Indramayu Nina Agustina meluncurkan Inovasi Pelayanan Publik Samsat Drive Thru di Kantor Kecamatan Haurgeulis, Senin (7/6).
Bupati Nina Agustina, dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya pelayanan Samsat Drive Thru di Samsat Haurgeulis menjadi salah satu upaya penyelenggaraan pelayanan publik dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
“Samsat Drive Thru mempunyai banyak kelebihan bagi masyarakat, mulai dari segi efektivitas dan efisiensi waktu pelayanan, kemudahan pembayaran, akuntabilitas keuangan, transparansi biaya dan persyaratan serta jaminan kepastian pelayanan,” katanya.
Menurutnya, kedepan masyarakat tidak lagi ada alasan malas untuk membayar pajak, karena dengan adanya Samsat Drive Thru masyarakat sebagai wajib pajak hanya langsung datang ke Samsat Haurgeulis dengan membawa persyaratan menuju loket tersedia tanpa harus turun dari kendaraan mereka.
“Di samping itu, keberadaan Samsat Drive Thru juga mampu menghilangkan tindak kecurangan, baik para calo atau lainnya. sehingga sejalan dengan Visi Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat) dan Slogan Polri yaitu, Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparan dan Berkeadilan),” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bapenda Provinsi Jawa Barat Hening Widiatmoko menjelaskan, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak telah dilakukan perjanjian kerjasama antara Bapenda Jawa Barat dan bupati atau walikota dalam sinergitas pemungutan pajak kendaraan bermotor dan PBB serta program Inovasi Samsat Drive Thru yang menjadi bagian program Kapolri.
“Kami menyambut baik dengan adanya program Samsat Drive Thru ini, kami berkomitmen untuk ada pendekatan pelayanan yang nantinya sangat terasa terhadap masyarakat sebagai wajib pajak,” jelasnya.
Hening menyebutkan, program Samsat Drive Thru memiliki konsep Informasi Teknologi (IT) yang sudah diterapkan dan kemudahan tentu menjadi harapan bagi masyarakat sebagai wajib pajak.
“Masyarakat wajib pajak itu ada dua kelompok, seperti kelompok wajib pajak pertama yang sudah patuh sehingga dipastikan dengan adanya Samsat Drive Thru secara langsung akan membayar pajak kendaraan bermotor dan lainnya.
Sementara kelompok wajib pajak kedua adalah yang perlu disadarkan dan didorong, sehingga perlu disosialisasikan oleh Pemkab Indramayu melalui kolaborasi antara camat dengan unsur samsat, kepolisian dan jasa raharja,”imbuhnya.
Sedangkan, Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) wilayah Kabupaten Indramayu II Haurgeulis (Samsat Haurgeulis) Deni Handoyo mengharapkan, bagaimana pelayanan Samsat Drive Thru bisa dekat dengan masyarakat, salah satunya peran serta kepala desa melalui BUMDES, Koperasi dan Karangtaruna sesuai perjanjian kerjasama antara Bapenda Provinsi Jawa Barat dan Pemkab Indramayu.
“Jadi Alhamdulillah target kami sudah 15 perjanjian MOU dan 9 kecamatan di Indramayu melalui peran serta kepala desa mengajak masyarakat untuk membayar pajak dengan mudah, cepat dan aman,” harapannya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Nina Agustina secara simbolis menyerahkan helm gratis kepada masyarakat yang sudah membayar pajak kendaraan bermotor melalui Samsat Drive Thru dan diikuti oleh Kepala Bapenda Provinsi Jawa Barat, Kepala P3D Samsat Haurgeulis, Kapolres Indramayu dan Dandim 0616 Indramayu.